Prediksi bola Liga jepang – Pada prediksi bola nanti malam Laga antara Vissel Kobe menghadapi Shonan Bellmare akan dilangsungkan pada 22 Juli di Noevir Stadium, Kobe. Laga ini adalah pertandingan matchday 17, J.League 2018. Saat ini, Vissel Kobe yang bertindak sebagai tuan rumah duduk di posisi ke 6 klasemen J-League sementara tamu mereka duduk di posisi ke 14 dengan perolehan 19 poin. Tentunya laga ini akan menjadi kesempatan emas bagi kubu tuan rumah untuk naik ke posisi ke 4 klasemen andai Cerezo dan Sapparo gagal menundukan lawan mereka pada pertandingan pekan ini. Lalu, apakah tuan rumah mampu memaksimalkan peluang emas ini dan mendundukan Shonan Bellmare ? Atau justru mereka harus gigit jari dan mengakui keunggulan Shonan Bellmare dan merelakan tim tamu mencuri poin di kandang mereka ? Berikut ini kami telah menyajikan prediksi atas pertandingan Vissel Kobe vs Shonan Bellmare ini, mari kita simak dibawah ini :
Statistik Kedua Tim
Vissel Kobe
Peringkat 6, Main 16, Menang 7, Seri 4, Kalah 5, GM 24 , GK 17 , Poin 25 (total)
Peringkat 12, Main 7, Menang 3, Seri 1, Kalah 3, GM 14 , GK 9, Poin 10 (kandang)
Shonan Bellmare
Peringkat 14, Main 16, Menang 5, Seri 4, Kalah 7, GM 18 , GK 23 , Poin 19 (total)
Peringkat 15, Main 7, Menang 1, Seri 2, Kalah 4, GM 9 , GK 13, Poin 5 (tandang)
Kondisi Tim
Tuan rumah Vissel Kobe, memiliki catatan kandang yang tidak terlalu buruk. Mereka mampu mencetak gol di laga kandang dengan produktifitas 14 gol kendati lini pertahanan mereka memiliki performa kurang baik dengan kebobolan 9 gol. Namun, tuan rumah tentu dapat bernafas lega mengingat tamu mereka kali ini memiliki catatan rekor tandang yang sangat buruk. Shonan Bellmare hanya mampu memenangi 1 laga tandang mereka di musim ini, dan hanya mempu menahan imbang tuan rumah sebanyak 2 kali. Rekor buruk yang membayangi Shonan Bellmare kalah bertandang ke markas Vissel Kobe diprediksi kuat akan terus berlanjut. Shonan Bellmare hanya mampu mencetak 9 gol dari 7 pertandingan tandang dan hanya mampu memproduksi 5 poin musim ini dari laga tandang. Kondisi pertahanan Shonan Bellmare memiliki performa yang cukup baik, namun kondisi ini tidak didukung lini depan mereka yang kurang konsisten dan memiliki produktifitas gol yang minim.
Pemain Kunci
Wellington, adalah pemain Vissel Kobe yang memiliki catatan performa paling konsisten musim ini. dirinya tampil di 12 pertandingan dan mampu menghasilkan 5 gol dan menjadi yang terbaik dari pemain VIssel lainnya. Wellington bisa menjadi pembeda di laga ini mengingat konsistensi dan kontribusi yang baik bagi Vissel Kobe musim ini, jika dirinya mampu tampil dengan performa terbaiknya, maka kemenangan akan berpihak ke Vissel Kobe. Wellington sendiri memiliki tembakan akurat dan power yang besar, postur tubuhnya yang tinggi bahkan lebih tinggi dari para pemain belakang tim – tim korea tentu dapat menjadi ancaman tersendiri bagi lawannya, sebab Wellington dapat memaksimalkan peluang dari umpan – umpan lambung atau krosing yang dilepas rekan – rekannya.
Prediksi Pertandingan
Pertandingan kali ini akan berjalan ketat sejak awalnya. Lini tengah akan menjadi titik yang krusial dalam pertandingan ini, tuan rumah diprediksi akan mengeksploitasi lini tengah untuk mendominasi penguasan bola. Vissel Kobe diprediksi akan memainkan serangan lewat sayap dan didukung oleh para pemain tengah mereka untuk melapis serangan. Taktik ini akan meredam agresifitas dari tamu mereka, Shonan Bellmare. Di akhir laga, tuan rumah akan keluar sebagai pemenang dengan skor yang berbeda tipis.
Prediksi Skor
Vissel Kobe 2 – 1 Shonan Bellmare
Atau, Vissel Kobe dengan selisih 1 gol