Prediksi Bola Ligue 1 Prancis– Pada prediksi bola malam ini, Ligue 1 memasuki pekan-pekan krusial di paruh pertama. Pada tengah pekan ini, Ligue 1 akan menggelar beberapa laga di pekan ke-16. Salah satu laga dalam pekan ke-16 adalah laga Dijon FCO Vs Guingamp. Laga ini sendiri akan digelar di Stade Gaston-Gérard, kandang dari Dijon FCO.
Dijon FCO pada Ligue 1 musim 2018/2019 ini, tampil buruk hingga memasuki pekan ke-16 ini. Hingga 15 laga yang sudah dijalani, Dijon FCO hanya mengumpulkan 13 poin. Kini Dijon FCO terdampar di posisi ke-17 klasemen sementara Ligue 1, satu posisi di bawah zona degradasi. Dijon FCA wajib meraih poin penuh pada laga ini demi menjauh dari ancaman masuk zona degradasi. Terlebih lagi, secara posisi Guingamp berada di bawah dari Dijon. Bermain dikandang akan dimanfaatkan oleh Dijon demi meraih 3 poin penuh.
Namun Dijon dihadapkan pada satu masalah pada laga di pekan ke-16 ini. Pada laga ini, Dijon terancam tidak bisa memainkan banyak pemain andalannya. Tercatat, ada 6 pemain yang terancam absen pada laga ini. Keenam pemain itu adalah Loiodece, Keita, Balmont, Gourcuf, Coulibaly hingga Kwon Chang-Hoon. Keenam pemain Dijon tadi memiliki peran penting ketika bertanding.
Dijon untungnya memiliki lawan yang kondisinya tidak jauh lebih baik. Guingamp menjalani musim yang buruk pada awal musim ini. Hingga 15 laga yang sudah dijalani, Guingamp baru meraih 8 poin. Raihan minor ini membawa Guingamp berada pada posisi zona degradasi. Kini Guingamp terdampar di posisi ke-20 atau juru kunci klasemen sementara Ligue 1.
Memiliki posisi yang tidak jauh berbeda membuat laga ini akan berlangsung menarik. Terlebih lagi, kedua klub datang pada laga ini dengan grafik penampilan yang yang hampir sama. Pada 4 laga terakhir di ajang Ligue 1, kedua klub ini sama-sama berada dalam krisis kemenangan. Dijon pada 4 laga terakhir, hanya meraih 2 hasil imbang dan 2 kekalahan. Sementara itu, Guingamp pada 4 laga terakhir, hanya meraih sekali hasil imbang dan 3 laga lainnya berakhir dengan kekalahan. Kesamaan dari kedua klub ini menggambarkan krisis kepercayaan yang melanda dua klub penghuni zona papan bawah ini.
Meski sedang berada di juru kunci klasemen Ligue 1, Guingamp secara head to head unggul atas Dijon. Pada 4 laga pertemuan terakhir kedua klub di 2 musim terakhir, Guingamp lebih sering menang dibandingkan Dijon. Tercatat, Guingamp meraih 2 kemenangan, sedang Dijon hanya meraih sekali kemenangan. Satu laga lainnya berakhir dengan hasil imbang.
Dijon secara statistic belum bisa memanfaatkan laga kandang di Ligue 1 musim ini. Pada 7 laga kandang di musim ini, Dijon hanya meraih sekali kemenangan, sekali imbang dan lima laga lainnya berakhir dengan kekalahan. Kondisi negative menjadi tugas berat bagi pelatih Dijon dalam memperbaiki mental bertanding dari anak asuhannya.
Laga ini akan berlangsung sengit dan ketat. Dijon dan Guingamp memiliki catatan minor pada beberapa laga terakhir. Hanya saja, motivasi meraih poin penuh akan menjadi tambahan energy bagi kedua klub. Meski tidak mudah, Dijon berpeluang meraih kemenangan pada laga ini.