Prediksi Bola Real Madrid vs Sevilla 19 Januari 2019

Prediksi Bola Real Madrid vs Sevilla 19 Januari 2019

Prediksi Bola Liga Spanyol – Pada prediksi bola hari ini, Laga lanjutan La Liga musim 2018 – 2019 pekan 20 akan tersaji akhir minggu ini dan akan mempertemukan tim raksasa asal ibu kota, Real Madrid vs Sevilla. Laga ini akan digelar di kandang El Real, Santiago Bernabéu, pada 19 Januari nanti. Kedua tim dalam laga ini, sama sama telah mengumpulkan 33 poin dan memiliki posisi berdampingan di klasemen La Liga Sementara, Sevilla duduk di posisi ke-3 sementara Real Madrid berada satu tingkat dibawahnya, Madrid hanya kalah dalam sisi produktifitas gol. Kendati akan turun sebagai tuan rumah, Real Madrid harus waspada akan potensi ledakan yang dimiliki skuad Sevilla. Pasalnya Sevilla memiliki kolektifitas yang tinggi dalam permainan menyerang Sevilla juga sempat menghadirkan luka dalam skuad Madrid kala mereka menaklukan Madrid dengan skor telak 3-0 pada pertemua pertama di paruh perdana musim 2018 – 2019. Lalu, siapakah yang akan menang dalam laga ini ? Mari kita simak prediksinya dibawah ini :

Kondisi Skuad

Real Madrid tampil tidak terlalu baik dalam beberapa pekan terakhir ini, mereka mengalami pasang surut dan akhirnya kalah dalam beberapa kesempatan. Dalam 5 laga terakhirnya, El Real membukukan 3 kali kemenangan, satu kali hasil imbang, serta satu kali hasil seri. Dengan hasil tersebut, saat ini Real Madird menduduki peringkat ke empat klasemen La Liga. Dilihat dari jumlah selisih gol, Madrid hanya memiliki surplus 4 gol saja dengan jumlah produktifitas 28 gol berbanding kebobola 24 gol dalam 19 laga La Liga yang mereka telah mainkan. Dari statistic tersebut, tentu dapat disimpulkan bahwa pertahanan Madrid di musim ini mengalami penurunan yang sangat memprihatinkan, mereka sangat mudah kecolongan gol dari skema serangan cepat lawan, hal ini akan menjadi ancaman untuk Real Madirid, pasalnya Sevilla memiliki kualitas dalam bermain dengan pola penyerangan cepat. Dalam laga ini, Real Madrid harus kehilangan Karim Bemzena akibat cedera yang dialaminya dalam laga kontra Real Betis dalam pertandingan La Liga sebelumnya. Pelatih Santiago Solari harus memutar otak lebih keras untuk menambal lini depan Real Madrid. Alternatif pilihanmya terdapat pada Junior Vinicius atau Mariano yang akan berduet dengan Gareth Bale untuk meneror pertahanan lawan. Namun meskipun kehilangan Benzema, Real Madrid masih diuntungkan dengan laga ini, pasalnya mereka akan bermain sebagai tuan rumah. Kunci dari laga ini akan berada di lini tengah Real Madrid, jika para pemain tengah Real Madrid gagal mendominasi area tengah, maka para pemain Sevilla akan mengambil alih sektor lapangan tengah dan ini akan memudahkan mereka untuk mengembangkan permainan dan tampil menekan Real Madrid. Real Madrid juga harus waspada sebab Marcelo sangat sering membantu penyerangan dan ini bisa menghadirkan celah di pertahanan mereka, sebab Sevilla sangat cepat dalam membangun serangan dan mereka akan mengeksploitasi titik yang ditinggalkan para pemain lawannya untuk membangun serangan. Jika dalam laga ini lini tengah Real Madrid gagal tampil maksimal dan solid, Real Madrid akan kembali menelan kekalahan kedua dari Sevilla, sama seperti pada pertemuan pertama beberapa waktu lalu.

Kondisi nyaris serupa dialami oleh Sevilla yang saat ini duduk di posisi ketiga klasemen Liga Spanyol. Sevilla menderita kekalahan dalam partai sebelumnya dan mereka harus bangkit dari kegagalan dalam laga terakhir dimana mereka kalah 2 – 0 dari Athletic Bilbao dalam laga tandang. Statistik mereka di La Liga pun bisa dikatakan hampir sama dari Real Madrid dimana mereka sama sama mengantongi 33 poin sejauh ini. Dalam 5 laga terakhir, Sevilla hanya mampu meraih satu kali kemenangan saat menjamu Girona, kemudian meraih tiga hasil imbang di ajang La Liga dan satu laga berbuah kekalahan, yakni dari Athletic Bilbao pada pertandingan sebelumnya. Dari segi Produktivitas gol yang telah dicapai sevilla selama perhelatan La Liga ini, skuad asuhan machin Pablo sudah membukukan 31 gol dengan jumlah kebobolan 20 kali, atau mereka memiliki surplus 11 gol sejauh ini dan ini menjadi gambaran sesungguhnya kualitas lini serang Sevilla yang menjadi pilar utama mereka untuk bersaing di La Liga musim 2018 – 2019 ini. Sevilla sendiri memiliki WIssam Ben Yedder dan Andre Silva di lini depan, 2 pemain ini menjadi mesin gol bagi Sevilla sejauh ini dan mereka dapat menjadi pembeda dalam laga ini. kini lini tengah skuad Sevilla harus bekerja keras untuk mengimbangi permainan Madrid di sektor tengah, Dengan demikian Sevilla akan lebih leluasa memberikan tekanan ke area pertahanan tim tuan rumah. Sevilla akan diuntungkan dengan absennya Benzema yang cedera dan hal ini bisa menjadi kesempatan Sevilla untuk menumpuk 5 pemain di area tengah untuk menyokong pemain depan mereka. Jika dalam laga ini para pemain Sevilla tampil bagus dan kolektif serta lini tengah mereka bermain solid, Sevilla akan kembali menang dalam laga ini.

Rekor head to head antara Real Madrid dan Sevilla dalam lima laga terakhir ini lebih didominasi oleh kemenangan Sevilla di mana Sevilla telah memenangkan pertandingan melawan Real Madrid selama sebanyak 3 kali. Dalam laga nanti pertandingan diprediksi akan berlangsung dengan ketat dimana masing-masing tim membutuhkan kemenangan untuk mempertahankan posisinya serta memperpendek jarak dengan penguasa La Liga saat ini yang dipegang Barcelona dan Atletico Madrid yang saat ini bertengger di posisi 2.

Prediksi Line Up

Real Madrid

Courtois

Varane – Ramos – Nacho

Carvajal – Casemiro – Kroos – Marcelo

Modric – Isco

Bale

(3-4-2-1)

Sevilla

Tomas

Mercado – Simon Kjaer – Sergi Gomez

Ever Benega

Jesus Navas – Sarabia – Mesa – Escudero

Ben Yedder – Silva

(3-1-4-2)

Prediksi Skor

Real Madrid 2-1 Sevilla