Prediksi PSMS vs Arema Indonesia 26 Mei 2018

PSMS- vs- Arema -Indonesia

Prediksi Bola Liga Indonesia – Pertandingan ke 11 Liga 1 Indonesia akan mempertemukan tuan rumah PSMS Medan melawan tamu mereka Arema Indonesia. Laga ini akan dilangsungkan pada 26 Mei 2018 di Stadion Teladan. Saat ini, kedua tim tampil kurang konsisten di Liga 1 Indonesia sehingga mereka harus tertahan di papan bawah klasemen Liga 1 Indonesia. Tuan rumah PSMS Medan menemtapi posisi ke 12 dengan 12 poin dari 10 pertandingan yang mereka ikuti musim ini, sementara Arema Indonesia berada di posisi ke 17 dengan 9 poin atau, hanya berada 1 tingkat diatas PSIS Semarang yang menghuni posisi terbawah klasemen. Tentunya, pertandingan ini akan menarik untuk disaksikan sebab kedua tim akan bersaing mati – matian untuk memenangi laga dan mendapatkan poin penuh.

Tuan rumah PSMS Medan tentu akan memanfaatkan faktor kandang untuk membekuk Arema dan mendapatkan 3 poin untuk naik ke posisi 6 dibawah Sriwijaya FC. Sementara itu, Arema tentu akan memberikan perlawanan sengit sebab mereka membutuhkan poin untuk keluar dari “Zona Merah”. Berikut ini, kami telah menyajikan statistik kedua tim serta prediksi atas pertandingan antara PSMS Medan vs Arena Indonesia ini. Mari kita simak bahasannya dibawah ini :

5 Pertandingan Terakhir

PSMS

20/04/18 PSMS 1 – 0 Perseru Serui

29/04/18 Persela 4 – 1 PSMS

05/05/18 PSMS 3 – 2 Barito Putera

11/05/18 PS TIRA 3 – 2 PSMS

18/05/18 PSMS 1 – 0 Sriwijaya

Arema

21/04/18 Madura United 3 – 2 Arema

27/04/18 Arema 3 – 1 Persipura

06/05/18 Persebaya Surabaya 1 – 0 Arema

13/05/18 Arema 1 – 1 PSM

18/05/18 Bali United 1 – 0 Arema

Kondisi Skuad

Dari 10 laga yang telah dijalani, skuad PSMS Medan tampil kurang konsisten. Sejauh ini, mereka telah kebobolan 18 goal dan menjadi tim yang memiliki jumlah kebobolan terbanyak ke 2 dan hanya unggul dari PSIS Semarang yang duduk di posisi terbawah klasemen Liga 1 Indonesia. Kondisi ini menandakan adanya lubang di lini belakang PSMS Medan yang membuat mereka kesulitan untuk bersaing di Liga 1 Indonesia musim ini. celah tersebut dapat dimanfaatkan oleh para pemain Arema yang dikenal efektif dalam memanfaatkan kelengahan dan kesalahan lawan. Sementara itu, Arema Indonesia datang ke Stadion Teladan dengan jumlah kebobolan 16 goal, hanya 2 goal lebih sedikit dari tim tuan rumah. Akan tetapi, produktifitas goal mereka melebihi PSMS Medan.

Dari pertandingan yang mereka jalani musim ini, ada 1 kelemahan yang dimiliki Arema yang membuat mereka kesulitan untuk bersaing bersama tim – tim lainnya, kelemahan tersebut adalah lemahnya lini tengah Arema baik dalam menyerang maupun bertahan. Lini tengah Arema sering kehilangan bola dan gagal mendominasi pertandingan. Padahal di musim – musim sebelumnya, lini tengah Arema termasuk salah satu yang terbaik. Lini tengah Arema juga sering terlambat turun ke pertahanan untuk membantu meredam serangan musuh. Kelemahan ini akan berusaha dimanfaatkan PSMS Medan untuk mendominasi laga dengan penguasaan bola.

Prediksi Line UP

PSMS Medan

Bayangkara

  1. Roby – Reinaldo Lobo – J. Sukmara – A. Akbar
  2. Andika – L. Raharjo – D. Sharofetdinov
  3. Urikhob – F. Butuan – K. Yessoh

 (4-3-3)

Arema

Ribowo

Arthur – P. Pratomo – A. Farisi – S. Cahya

  1. Nugroho – D. Santoso – A. Ataýew – R. Ohorella
  2. Abdurrauf – Thiago Furtuoso

(4-2-2)

Prediksi Skor

PSMS 2 – 1 Arema Indonesia